Kerja Bersama Perlu Didukung Untuk Kesatuan Umat

    SETWAN – Sekalipun sering didera  peristiwa yang mencoba merongrong Pancasila. Dengan cara memecah belah dengan isu Sara, namun dengan  bersatu dan mewujudkan Indonesia yang berkeadilan dan bermartabat,keutuhan NKRI tetap terjaga. Hal inilah yang patut disyukuri sepanjang hayat.

    Terlebih saat ini Indonesia memasuki usia 72 tahun dan sudah dewasa dalam takaran usia manusia. Bisa diibaratkan ketika pohon semakin tinggi goncangan angin akan terjadi sewaktu-waktu. Karena ada kebersamaan dan persatuan inilan persatuan tetap terpelihara sempurna.

    Indonesia terdiri dari ribuan pulau dengan beragam karakter penduduknya adalah bukti Bhineka Tunggal Ika. Istilah ini sudah ada sejak jaman Majapahit dengan istilah Bhineka Tunggal Ika Tan Hana Darma Mangrwa. Dimana berbeda-beda tetap satu jua untuk menegakkan kebenaran.

    Kebenaran yang hakiki inilah yang menjadi dasar Pancasila tegak berdiri dan harus tetap eksis sampai kapanpun. Sangat perlu untuk penduduk Indonesia memberikan dukungan secara penuh agar Pancasila tetap memiliki ruh kekuatan bagi warga Indonesia terlebih di HUT ke 72 tahun 2017 ini.

    Apa yang disampaikan Muhaimin Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPRD Kabupaten Kediri adalah benar. Nyatanya dengan kebersamaan dalam menjaga NKRI,Pancasila, UUD 1945 dan Bhineka Tunggal Ika tetap sebagai senjata ampuh dalam menegakkan Negara Republik Indonesia.

    “Apalagi saat ini Indonesia sedang semangat membangun negeri dengan tema kerja bersama. Hal ini  mengajak kita untuk meningkatkan kualitas kerja, kualitas kebersaamaan,kualitas persatuan dan peningkatan mutu kualitas pembangunan di berbagai bidang. Utamanya pembangunan manusia yang harus memiliki SDM mumpuni dibidangnya,” katanya.

    Muhaimin mengajak warga Kabupaten Kediri untuk mendukung Kabupaten Kediri maju dan berkembang sesuai arahan pimpinan daerah. Karena kemajuan Kabupaten Kediri merupakan dukungan kemajuan Bangsa Indonesia secara menyeluruh tanpa henti dengan capaian yang menggembirakan.(tim) 

    About the author /


    SUARA DEWAN 23/XII/2022

    SUARA DEWAN 23/XII/2022

    Kediri On The Spot

    Kontak Kami



    ALAMAT KANTOR : Jalan Soekarno-Hatta 1 Kediri

    Telp : (0354) 681862 - Fax : (0354)695883

    EMAIL :

    - setwan@kedirikab.go.id

    - setwandprdkabkediri@gmail.com

    - setwandprdkedirikab@yahoo.com


    September 2017
    MTWTFSS
    « Aug Oct »
     123
    45678910
    11121314151617
    18192021222324
    252627282930