SETWAN – Rangkaian hari jadi Kabupaten Kediri ke 1217 tahun 2021 ini berbeda dari tahun sebelumnya. Di masa Pandhemi Covid 19 semua kegiatan hari jadi harus diikuti dengan protokoler ketat. Termasuk Dodi Purwanto ketua DPRD Kabupaten Kediri yang hadir sebagai tamu undangan di Pemkab Kediri di upacara hari jadi Kabupaten Kediri 25 Maret 2021.
Hari Jadi Kabupaten Kediri ke 1217 tahun 2021 ini dengan tema Gregeting Taruno Hambangun Projo,Amusno memolo Anggayuh Raharjo Ing Bumi Kediri. Ini dimaknai sebagai upaya semangat muda dalam membangun Kabupaten Kediri untuk mengusir petaka di Kabupaten Kediri.
Terkait kegiatan upacara yang masuk katagori sederhana ini,Dodi menyikapi serius karena saat ini Kabupaten Kediri di masa Pandhemi dan semua peserta harus taat patuh dan ikuti protokoler kesehatan dengan maksud tidak terpapar Covid 19 usai upacara. Tema yang mendalam dimaknai Dodi sebagai semangat orang muda yang pantang menyerah dalam membangun bangsa.
Dodi menambahkan semangat membangun saat ini ditunjukkan oleh Bupati Kediri dengan mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam aktivitas sehat dalam masa Pandhemi Covid 19. Hal ini upaya membangun masyarakat yang sehat dengan patuh pada prokes agar tidak tertular Covid 19.
“Kita harapkan dengan semangat sehat ini warga tetap mengedepankan kesehatan agar tidak tertular Covid. Benar nyatanya Mas Bup Dhito mengajak masyarakat untuk sehat dan terhindar dari Covid 19. Meski kondisi pandhemi kita bersama sama membangun masyarakat Kabupaten Kediri sesuai dengan harapan kita,” katanya.(tim)