SETWAN – Bertempat di Ruang Graha Sabha Chandha Bhirawa, hari Senin, tanggal 16 Agustus 2021 pukul 08.30 WIB, DPRD Kabupaten Kediri menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia dalam rangka Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 Tahun 2021 di depan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI. Mematuhi pelaksanaan PPKM level 4, maka rapat paripurna mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI kali ini dilaksanakan dengan sangat sederhana dan terbatas dengan memperhatikan penerapan protokol kesehatan pencegahan covid-19 yang ketat, yaitu hanya dihadiri secara fisik langsung oleh Pimpinan DPRD, para Ketua Fraksi dan Ketua Alat Kelengkapan DPRD, serta hanya mengundang Bupati dan Wakil Bupati Kediri, serta Anggota Forkopimda Kabupaten Kediri. Sedangkan para Anggota DPRD Kabupaten Kediri lainnya Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia dalam rangka Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 Tahun 2021 di rumah masing-masing.
Bertindak sebagai Ketua Rapat Paripurna ini, Dodi Purwanto Ketua DPRD Kabupaten Kediri yang hadir bersama dengan Muhaimin Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kediri. Mengawali sambutan pembukaan rapat paripurna, Ketua DPRD berharap meskipun Rapat Paripurna kali ini dilaksanakan secara sederhana dan terbatas, dengan memperhatikan penerapan protokol kesehatan pencegahan covid-19, berharap tidak akan mengurangi esensi dan kesakralan momentum peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia.
Selanjutnya pimpinan rapat memaparkan makna tema besar peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 tahun 2021, yaitu Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh. Makna Indonesia Tangguh, hanya dapat diwujudkan jika seluruh elemen masyarakat bersatu padu bersama negara dan pemerintah untuk memenangkan peperangan melawan pandemi covid-19. Karena mustahil rasanya jika perang melawan pandemi covid-19 ini, hanya dibebankan kepada negara dan pemerintah saja. Namun diperlukan kesadaran pribadi dan partisipasi langsung dari setiap warga negara dan masyarakat untuk turut serta Jaga Diri, Jaga Keluarga, Jaga Tonggo, dan Jaga Negara, dengan selalu disiplin menerapkan Protokol Kesehatan 5M untuk memutus rantai penyebaran covid-19, serta turut menyukseskan vaksinasi guna mencapai herd imunity. Sedangkan makna Indonesia Tumbuh diwujudkan dengan memanfaatkan peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ini, sebagai momentum untuk bangkit bersama, dengan menumbuhkan kembali kecintaan dan kebanggaan menggunakan produk-produk dalam negeri, sebagai upaya nyata kita bersama untuk segera tumbuh dan bangkit kembali dari pandemi ini.” terang Ketua DPRD dalam sambutannya.
Mengakhiri sambutannya Pimpinan Rapat menyampaikan kembali pesan Bung Karno, Bapak Proklamator dan Presiden RI Pertama, bahwa : “Bangsa Indonesia adalah Bangsa yang Besar, dan Bangsa yang Besar adalah Bangsa yang Menghormati Jasa Para Pahlawannya. Jangan sekali-kali kita melupakan sejarah, karena sejarah membuktikan bahwa Bangsa Indonesia adalah Bangsa yang Tangguh, Bangsa yang Merdeka bukan karena hadiah dari negara lain, tapi merupakan hasil perjuangan panjang para pahlawan, bersama seluruh rakyat Indonesia. Merdeka!!Merdeka!!. (tim)